SEMARANG, KOMPAS.com — Ribuan warga Kota Semarang dan sekitarnya mengantre di Gelanggang Olah Raga Satria Semarang, Sabtu (20/2/2010), untuk membeli telepon seluler murah yang dijual oleh salah satu produsen lokal.
Antrean warga yang terjadi sejak sekitar pukul 09.00 tersebut dijaga ketat oleh aparat gabungan kepolisian dan tentara. Dalam kegiatan ini, pihak panitia mengatur proses pembelian dengan membagi para calon pembeli telepon dalam dua kelompok.
Sebelum menuju loket pembelian, calon pembeli diminta untuk duduk di tribun utara gelanggang olah raga ini sambil menunggu antrean agar tidak menumpuk. Selain itu, panitia juga membuka jalur khusus bagi wanita yang mengantre agar tidak ikut berdesakan dengan calon pembeli lain yang mayoritas laki-laki.
Proses penjualan telepon seluler murah ini berlangsung relatif tertib, meski suasana di dalam gelanggang olah raga ini cukup panas. Pihak panitia menyediakan sekitar 5.000 telepon selular merek HT Mobile dan siap menambahnya.
Sementara itu, General Manager PT Sinar Jaya Sukses Mandiri Nuramin mengatakan, penjualan telepon seluler murah ini merupakan bagian dari pengenalan produk terbaru dari merek HT Mobile. "Penjualan hari ini merupakan rangkaian dari promosi yang telah dilakukan di sejumlah kota besar lain sebelumnya," kata General Manager perusahaan yang memasarkan HT Mobile tersebut.
Ia menuturkan, sebelum Semarang, penjualan telepon murah secara besar-besaran ini sudah dilaksanakan di Makassar. Menurut dia, animo masyarakat Kota Semarang ini cukup tinggi dan relatif tertib dalam mengantre.
"Kami sudah menyiapkan hingga 10.000 telepon untuk mengantisipasi jika animo masyarakat melonjak," katanya.
Sumber kompas.com Minggu 21 Februari 2010
TRANSLATOR
HP BARU CUMA 99 RIBU PERAK
Minggu, 21 Februari 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar